Contoh Proposal Kegiatan KKn Mahasiswa Akhir Lengkap

KUKERTA adalah salah satu kegiatan akademik intra-kurikuler dalam bentuk kerja nyata (pengabdian) bersama masyarakat.

Kegiatan ini lebih mengarahkan keterlibatan langsung mahasiswa dan unsur perguruan tinggi lainnya dalam kehidupan sosial kemasyarakatan.

Bagi Universitas…………., kegiatan ini merupakan bentuk pengamalan Tri Dharma Perguruan Tinggi, yakni dharma pengabdian kepada masyarakat.

Melalui dharma tersebut, perguruan tinggi diharapkan mampu berperan serta dalam usaha menumbuhkan kesadaran individu dan kelompok untuk melakukan transformasi sosial sebagai bentuk keberpihakan kepada kepentingan masyarakat.

Di samping itu, pengabdian masyarakat merupakan implementasi nilai-nilai keislaman yang bernilai ibadah kepada Allah SWT.   

Peranan pemerintah untuk mensejahterakan rakyat tentunya harus didasari dengan kebijakan/program yang benar-benar menyentuh kepada masyarakat secara komprehensif.


Itu bisa terwujud manakala pelaksanaan dan pengawasan pada program/kebijakan tersebut, sehingga akan bisa dilakukan secara optimal.

Seiring dengan terjadinya krisis ekonomi yang berkepanjangan sehingga mengakibatkan rendahnya daya beli masyarakat membuat rakyat kecil merasa sukar untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.

Fenomana tersebut akan berakibat fatal manakala kita tidak mampu mengantisipasinya sehingga yang terjadi adalah hilangnya etika dan moral yang menimpa pada pemuda dan anak-anak yang tidak hanya terjadi pada masyarakat kota saja akan tetapi pada masyarakat pedesaan pun akan terjadi.

Bila kita lihat saat ini tidak sedikit yang terjadi pada tatanan masyarakat kita terutama sekali masalah pendidikan, kesehatan, kesejahteraan dan pengembangan bakat/kreatifitas.

Disisi lain kita pun dapat melihat bahwa pemerintah provinsi Banten saat ini gencar melakukan pembangunan berupa fisik. Akan tetapi di satu sisi pemerintah kita pun harus mempunyai peranan penting terhadap masyarakat penting yang sampai saat ini masih merindukan perubahan dan kesejahteraan.


Oleh karena itu, dengan mudah kebersamaan dan kemampuan yang kita miliki mari kita berpangkllu tangan untuk bersama-sama menuntaskan keterpurukan dan keterbelakangan yang terjadi di masyarakat kita khususnya di Daerah Banten dan bangsa Indonesia pada umumnya.


Sebagai generasi muda yang harus siap mewarisi problematika lingkungan yang melingkupinya. Disisi lain mahasiswa harus sejak dini beradaptasi untuk menjadi akselerator dalam proses perubahan social. Dengan seperti ini, peran, tugas, pokok dan fungsi mahasiswa tidak lagi menjadi selogan belaka.

Akan tetapi mahasiswa harus senantiasa menjaga diri agar tidak terjerumus pada pragmatisme. Kalau peranan sosial tersebut sudah dilakukan maka penerapan Tri Darma Perguruan Tinggi benar-benar optimal.

Idealnya peran yang diemban  oleh mahasiswa sebagai insan yang harus benar-benar mengimplementasikan Tri Darma Perguruan Tinggi.

Berikut proposal KUKERTA yang bisa menjadi rujukan untum mempermudah proses kegiatan kukerta yang berlangsung.

Berikut juga disertakan dengan berbagai kegiatan yang bisa disesuaikan dengan daerah kukerta masing masing. semoga bermanfaat.

PROPOSAL KEGIATAN KUKERTA MAHASISWA TAHUN 2019

Post a Comment

0 Comments